Aset berisiko kemarin jatuh setelah naik selama sesi Eropa. Alasannya adalah inflasi yang tumbuh pesat di zona euro, yang menjadi pendorong utama pertumbuhan dolar selama sesi AS.
Kepala Fed, Jerome Powell, mengatakan ekonomi AS yang kuat dan inflasi yang tinggi dapat memaksa bank sentral untuk berhenti membeli obligasi lebih awal dari yang direncanakan terlepas dari baru ditemukannya strain virus corona omicron yang menimbulkan risiko baru untuk masa depan. "Saya pikir tepat bagi kita untuk membahas prospek pengembalian langkah-langkah dukungan yang lebih aktif pada pertemuan berikutnya, yang akan berlangsung dalam beberapa minggu," ujar Powell. "Selama dua minggu ini, kami akan mencoba mendapatkan sebanyak mungkin data yang berguna untuk memahami bagaimana strain baru virus corona dapat memengaruhi ekonomi di masa depan," tambahnya.
The Fed saat ini berencana untuk mengakhiri program pembelian obligasi pada pertengahan 2022, sesuai dengan rencana yang diumumkan pada awal November. Namun pada pertemuan berikutnya pada 14-15 Desember, para anggota dapat memutuskan untuk mempercepat penyelesaian program. Banyak trader berasumsi bahwa Powell akan melakukannya dengan lebih lancar akibat inflasi dan kebutuhan untuk mendukung ekonomi pasca pandemi virus corona baru.
Tidak mengherankan, pasar saham AS juga menurun, sementara yield Treasuries AS sideways. Ini menunjukkan bahwa investor semakin bertaruh pada penyelesaian program pembelian obligasi saat ini yang lebih cepat dan kenaikan suku bunga sebelumnya, mungkin pada tahun 2023. Akhir-akhir ini, pejabat Fed menyatakan bahwa mereka ingin menyelesaikan program pembelian obligasi sebelum menaikkan suku bunga.
Sementara pada subjek obligasi, perlu diingat bahwa yield obligasi 30-tahun turun 8 basis poin menjadi 1,77%, level terendah sejak Januari. Langkah ini kemudian mendorong yield treasury lima tahun turun lebih dari 11 basis poin menjadi 59 basis poin.
Kurva yield antara obligasi dua dan sepuluh tahun juga menyempit lebih dari 10 basis poin. Obligasi dua tahun naik 8,5 basis poin menjadi 0,57%, yang memungkinkan program pembelian obligasi Fed diselesaikan pada pertengahan tahun depan. Penutupan yang lebih cepat membuka pintu bagi potensi kenaikan suku bunga awal.
Sesaat sebelum mengomentari penghapusan program pembelian obligasi yang lebih agresif, Powell mengatakan sudah waktunya berhenti menggunakan kata "sementara" untuk menggambarkan inflasi. Ini adalah petunjuk dari pandangan The Fed yang lebih hawkish terhadap kebijakan, yang kemungkinan besar akan diperluas pada pertemuan berikutnya. "Kami tidak lagi cenderung menggunakan istilah 'sementara', karena inflasi yang tinggi mulai berubah menjadi inflasi dasar - ini membutuhkan tindakan," ujar Powell. "Menurut saya sekarang adalah saat yang tepat untuk menghentikan kata itu dan mencoba menjelaskan apa yang akan kami lakukan selanjutnya dnegan lebih jelas."
Kepala Fed juga menyebutkan kenaikan kasus Covid-19 belakangan ini dan strain omicron baru, yang menimbulkan risiko terhadap pekerjaan, aktivitas ekonomi, dan inflasi. "Sejak pertemuan terakhir, kami melihat peningkatan tekanan inflasi, data pasar tenaga kerja yang sangat kuat tanpa perbaikan dalam pasokan tenaga kerja dan pengeluaran rumah tangga yang tinggi," ujarnya. "Sekarang kita harus memperhatikan bukan hanya ekonomi yang kuat, namun juga tekanan inflasi yang sangat tinggi."
Di Eropa, inflasi juga meningkat lebih besar daripada ekspektasi, kali ini akibat kenaikan harga energi, yang mencapai 4,9% y/y pada bulan November, dari 4,1% y/y pada bulan Oktober. Demikian juga, inflasi inti, yang tidak termasuk energi, makanan, alkohol dan tembakau, naik ke rekor 2,6% dari 2% pada Oktober.
Varian omicron yang baru ditemukan semakin meningkatkan ketidakpastian, tetapi untuk saat ini, investor tetap tenang dan berharap hal itu berdampak kecil pada inflasi ke depan. Namun, jelas bahwa inflasi akan tetap berada di atas target Bank Sentral Eropa, setidaknya hingga akhir tahun depan.
Kembali ke AS, sejumlah laporan ekonomi dirilis, yang sedikit bertentangan dengan pernyataan Powell. Keyakinan konsumen dikatakan memburuk pada bulan November, jatuh ke 109,5 poin pada bulan November. Angkanya pada Oktober lalu sebesar 111,6 poin.
Tetapi perhatian utama penduduk Amerika adalah kenaikan harga yang sedang berlangsung dan virus corona yang terus-menerus. Karena itu, konsumen menilai lingkungan bisnis saat ini kurang kondusif, sehingga indeks turun menjadi 142,5 poin. Sisi baiknya, penilaian pasar tenaga kerja cukup baik, meskipun angkanya turun menjadi 87,6 poin.
Sebuah laporan juga dirilis kemarin, yang menyatakan bahwa barometer bisnis Chicago turun menjadi 61,8 poin. Penyebabnya adalah perlambatan pertumbuhan pesanan baru, yang turun kembali ke 58,2 poin. Indeks ketenagakerjaan juga turun menjadi 51,6 poin.
Berkenaan dengan EUR/USD, meskipun terjadi penurunan besar-besaran selama pidato Powell, para trader pulih cukup cepat, menutup hari di dekat level pembukaan. Dengan demikian, banyak hal bergantung pada level 1.1325 karena kenaikan ke atasnya akan memicu kenaikan lagi ke 1.1380 dan 1.1420. Tetapi jika harga kembali dan turun di bawah 1.1275, pasangan ini akan jatuh ke 1.1230 dan 1.1185.